👞20 Sepatu Lokal Kece, Ada yang Sudah Ekspor ke Luar Negeri

Buccheri

sepatu lokal

Banyak yang tidak mengetahui kalau Buccheri adalah merk asli Indonesia. Sepatu yang diproduksi pada brand ini kebanyakan terbuat dari bahan suede maupun kulit yang diperuntukkan bagi wanita dan pria. Kerennya lagi, ada banyak sepatu yang bisa dipilih, ada yang formal atau kasual. Kalian bisa menemukan toko merk ini di beberapa mall besar di Indonesia.

 

 

Saint Barkley

sepatu lokal

Selain Buccheri dan Piero, ada Saint Barkley yang dikira buatan luar negeri. Padahal, brand satu ini merupakan asli Bandung yang mempunyai kualitas mumpuni. Nah, saking kualitasnya yang sangat yahut, Presiden Jokowi pernah membeli sepatu dari merk ini pada saat acara Jakarta Sneaker Day 2018 silam.

 

 

Compass

sepatu lokal

 

Selanjutnya ada Compass yang banyak diburu oleh pecinta sepatu. Terbukti di beberapa event sneaker, sepatu ini selalu mengundang banyak perhatian dan mengakibatkan antrean panjang. Bahkan, beberapa waktu lalu ketika ada sepatu yang rilis dari Compass, para pecinta sepatu rela bermalam di venue demi sepatu incaran.

 

 

Merk ini mengeluarkan sepatu sneakers yang desainnya sangat kekinian dengan menggabungkan gaya klasik dan modern. Untuk warnanya juga bermacam-macam. Ada yang gelap dan juga cerah. Nah, Oleh karenanya, tak heran apabila sepatu ini banyak sekali peminatnya. Untuk tipe yang paling disukai di Indonesia, ada Gazelle Hi, Gazelle Low, dan edisi vintage.

Tomkins

sepatu lokal

Bagi orang 90an, pasti tak asing dengan yang namanya Tomkins. Di mana ini adalah merk sepatu yang kerap dipakai oleh anak-anak sekolah. Namun, sampai saat ini, Tomkins juga masih hits dengan desain-desain terbarunya. Seperti sepatu sekolah, olahraga, dan kasual dengan beragam warna. Kalian bisa menemukan gerainya di pusat perbelanjaan besar di Indonesia.

Sagara Boots

sepatu lokal

Bagi yang ingin sepatu boots, bisa cek di Sagara Boots. Ini merupakan boots asal Bandung yang mempunyai kualitas sangat tinggi. Ditambah lagi dibuat secara handmade oleh para pengrajin. Jadi, jangan heran apabila harganya terbilang tinggi, yakni mulai dari Rp1,8 juta. Menariknya lagi, merk ini juga mengekspor sepatunya ke negara-negara lain, seperti Jepang, Prancis, dan Italia.

 

 

NAH Project sepatu lokal

Sepatu lokal lain ada NAH Project yang sudah dikenal khalayak umum karena Jokowi. Alasannya karena produk ini pernah digunakan Jokowi yang tipenya adalah FlexiKnit 1.0 dan v2.0. Ada beberapa kelebihan yang pada produk merk ini yaitu materialnya nyaman, lentur, dan dan tidak membuat kaki merasa gerah. Selain itu, desainnya unik dan elegan.

 

 

Exodos57

sepatu lokal

Jokowi juga tertarik dengan brand lokal bernama Exodos57. Merk ini mempunyai gaya yang unik dengan konsep jadul yang terlihat dari cutting vintage. Walaupun agak jadul, tapi tampilannya begitu mewah, sehingga tampak kece ketika dipakai. Untuk harganya dimulai dari Rp350 ribu.

 

 

Yongki Komaladi

Ada juga Yongki Komaladi yang sudah hits sejak dulu. Di mana sepatu yang diproduksi ada yang untuk pria dan juga wanita. Bahkan, sepatu-sepatunya juga kerap dipakai oleh para model saat berjalan di panggung ataupun pemotretan. Jadi, bisa dibayangkan betapa indahnya sepatu yang diciptakan, bukan?

 

 

Geoff Max Footwear

sepatu lokal

Selanjutnya ada Geoff Max Footwear yang merupakan brand penghasil sneakers kanvas. Tak perlu sedih kalau urusan warna, karena merk satu ini menyediakan sepatu dengan warna ayng bervariasi. Untuk harganya tidak mahal kok, kalian bisa mendapatkannya mulai Rp160 ribu. Namun, perlu diingat, itu disesuaikan dengan tipe yang kalian pilih ya.

 

 

Eagle

sepatu lokal

Kemudian ada Eagle yang dari dulu sudah eksis. Bahkan, karena terlalu laris, sepatu dengan merk satu ini sering kali dianggap barang impor. Untuk keunggulannya, sepatu ini mempunyai kualitas produk yang sangat terjamin. Selain itu, desainnya juga sangat oke dan awet digunakan dalam jangka waktu lama.

 

 

Ardiles

sepatu lokal

Ada juga Ardiles yang merupakan merk asli Indonesia. Sepatu dari brand ini banyak dikenal karena kerap muncul di iklan televisi pada eranya. Dulu, sepatu ini terkenal dengan merk yang mengeluarkan sepatu untuk anak sekolah. Seiring perkembangan zaman, Ardiles mengeluarkan produk sepatu dengan desain lain. Seperti untuk tampilan casual dan juga olahraga.

 

 

Thanksinsomnia

sepatu lokal

Selanjutnya ada Thanksinsomnia yang kebanyakan mengeluarkan sepatu dengan desain klasik dan vintage. Ada dua tipe yang menjadi andalan dari merk satu ini. Adalah Thanksinsomnia Bone Sneakers dan hasil kolaborasi dengan Queen Beer Jeans. Untuk masalah harga termasuk cukup terjangkau, yakni sekitar Rp180 ribu sampai Rp375 ribu.

Kodachi

Untuk kalian yang suka dengan sepatu a la anak sekolah Jepang, Kodachi adalah jawabannya. Modelnya sangat mirip dengan alas kaki anak sekolah Jepang, tapi dilengkapi beberapa warna supaya lebih kece. Sepatu ini sangat nyaman digunakan dan juga cocok dipakai untuk tampilan casual maupun sporty.

 

 

Wakai

sepatu lokal

Merk satu ini sering kali dikira asal Jepang lantaran namanya. Padahal ini adalah merk asli Indonesia yang berada di bawah naungan Metroxgroup. Namun, dalam pembuatan desainnya juga melibatkan tangan orang Jepang.

 

 

Sepatu yang diproduksi mempunyai desain yang simple. Untuk bahannya terbuat dari kanvas yang solnya datar atau yang biasa disebut dengan espadrilles. Kalian bisa menemukan gerai sepatu ini di beberapa pusat perbelanjaan besar di Indonesia.

Bro.do

sepatu lokal

Ada juga Bro.do yang terkenal di kalangan milenial. Pada awalnya, merk ini diketahui masyarakat dengan memproduksi sepatu model Boots. Namun, lama kelamaan, brand tersebut juga meluncurkan koleksi sneakers yang ternyata banyak disukai. Ada banyak varian yang bisa kalian pilih dan tentu saja semuanya cocok dipakai saat berkegiatan sehari-hari.

 

 

PVN Shoes

Kaum hawa Indonesia harus tahu produk lokal yang bernama PVN Shoes. Di mana brand ini menyediakan sepatu dengan beragam model. Contohnya saja seperti sneakers, flat shoes, dan high heels. Harganya cukup terjangkau, rata-rata Rp149 ribu. Untuk bahannya cukup tebal dan pastinya awet kalau dipakai dalam waktu yang lama.

Beberapa sepatu lokal di atas sudah terkenal di Indonesia. Bahkan, banyak juga yang sudah terkenal di luar negeri karena kualitasnya terjamin. Jadi, tak ada alasan untuk tidak membeli dan mencoba produk-produk lokal.

Bandar Togel

Scatter Hitam

https://lppm.uajy.ac.id/js/shitam/

https://inlislite.balikpapanislamicschool.sch.id/db/stoto/

https://newsdiscuss.org/

Situs Toto

Bandar Togel

https://jdih.kasn.go.id/js/bd/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *